GO Blog | EF Blog Indonesia
Berita terbaru tentang perjalanan, bahasa dan budaya oleh EF Education First
Menu

5 alasan untuk belajar bahasa Inggris di Amerika Serikat

5 alasan untuk belajar bahasa Inggris di Amerika Serikat

Mempelajari bahasa di negara yang 100% menggunakan bahasa tersebut merupakan cara terbaik untuk mempelajari sebuah bahasa. Inilah mengapa ribuan orang pergi ke Amerika Serikat tiap tahunnya untuk belajar bahasa Inggris. Dan, walaupun Anda bisa mendapatkan pengalaman pembelajaran bahasa yang mendalam di negara lain, Amerika Serikat menawarkan sejumlah keunggulan yang tidak dapat Anda temukan di tempat lain.

Dari New York City hingga Hollywood, California, Amerika Serikat merupakan rumah dari beberapa kota, industri dan universitas paling berpengaruh di dunia. Selain itu, Amerika juga merupakan tempat yang sangat menarik dan inovatif. Ingin lebih? Berikut merupakan 5 alasan teratas saya belajar bahasa Inggris di Amerika Serikat.

1. Hidup seperti penduduk setempat

Meskipun Anda tidak lahir dan besar di Filadelfia Barat, setelah tinggal dan belajar di sana selama beberapa bulan, Anda akan kembali ke rumah dengan aksen seperti seorang “Philly”. Namun sebenarnya tinggal di suatu tempat bukanlah hanya untuk terdengar seperti penduduk setempat, namun juga tinggal seperti mereka. Nikmati suasana peselancar santai setelah menghabiskan waktu di Santa Barbara. Jadikan Magnolia Bakery “tempat Anda” di Desa Barat New York. Habiskan akhir pekan Anda dengan minum bir di tepi pantai di Faneuil Hall Marketplace Boston, atau menulis blog tentang dumpling terbaik di Chinatown San Francisco. Setelah belajar di Amerika Serikat, Anda akan kembali bukan hanya dengan keterampilan berbahasa yang lebih baik, namun juga tempat untuk disebut “rumah”.

2. Bersiap untuk universitas

Harvard, Stanford, MIT, Caltech – menurut QS World University Rankings, keempat universitas Amerika Serikat ini merupakan yang terbaik didunia saat ini. Mereka menerima siswa dari seluruh belahan dunia, namun Anda harus mahir berbahasa Inggris.
IELTS merupakan salah satu tes bahasa Inggris yang digunakan untuk univeristas di Amerika Serikat, dan juga merupakan pintu gerbang bagi sekolah tingkat atas di Inggris, Kanada, dan negara-negara berbahasa Inggris lainnya. Memiliki keterampilan bahasa yang cukup untuk lulus dari tes ini akan membuka pintu untuk Anda mendaftar universitas dan akademi bergengsi di Amerika Serikat.

3. Berbicara seperti orang Amerika

Saya tahu – bahasa Inggris Amerika bukanlah yang paling mudah untuk dipahami. Kami menggunakan frase yang membingungkan seperti “I could care less” ketika yang sebenarnya ingin dikatakan adalah “I couldn’t care less,” aksen dan kata-kata informal yang sulit untuk dipahami, dan idiom – oh idiom.
Namun, setelah Anda menghabiskan waktu tinggal dengan orang Amerika, aksen ini akan menjadi lebih mudah untuk dipahami, dan Anda akan menemukan diri Anda melompat dari topik satu ke topik yang lain. Beberapa studi bahkan menunjukkan bahwa menggunakan istilah-istilah ketika Anda berbicara bahasa yang baru akan membantu Anda memahami budaya tersebut.

4. Temui orang-orang baru

Selain belajar, ada begitu banyak aspek sosial yang berharga dari belajar di luar negeri di Amerika Serikat. Baik menghadiri universitas atau mencari pekerjaan sesuai dengan industri Anda, kota tempat Anda tinggal akan mengadakan konferensi, acara debat, dan pameran yang pastinya akan memberi Anda kesempatan untuk memperluas jaringan dengan calon kolega dan atasan nantinya.

5. Jalani kehidupan kota

Jarang ada momen yang membosankan ketika Anda tinggal di salah satu kota di Amerika Serikat. Habiskan waktu senggang Anda dengan mengunjungi situs film terkenal, wisata kuliner, menonton pertandingan olahraga, atau hanya berjalan-jalar di sekitar compleks. Anda dapat memilih untuk menikmati kehidupan pantai di pantai Miami atau kota yang lebih metropolitan seperti Boston atau Chicago, belajar bahasa Inggris di Amerika Serikat merupakan pengalaman sekali seumur hidup yang akan memberikan Anda manfaat selama bertahun-tahun ke depan.

Ingin belajar bahasa Inggris di Amerika Serikat?Learn More
Dapatkan berita perjalanan, bahasa, dan budaya terbaru di buletin GODaftarkan saya

Cari tahu tingkat bahasa inggris kamu dalam hitungan menit

Selengkapnya