Menu

Daftar Sekarang

Beranda

Selamat datang di EF

Daftar program

Lihat semua program

Kantor dan sekolah

Kantor terdekat

Tentang EF

Cerita kami

Karir

Bergabung dengan tim kami
6 Kosakata Baru yang Masuk dalam Kamus Bahasa Inggris
Karir & Bisnis

6 Kosakata Baru yang Masuk dalam Kamus Bahasa Inggris

2019.12.30

Seiring berjalannya waktu, bahasa Inggris berevolusi dan selalu berkembang. Hal ini dibutkikan dengan fakta bahwa pada bulan Oktober 2019 lalu, hampir 650 kata baru ditambahkan ke dalam kamus Oxford English Dictionary. Lalu, apa saja kosakata baru bahasa Inggris yang mungkin belum kamu ketahui?

Fakey

Kata yang dimasukkan ke dalam kamus sebagai kata sifat ini memiliki makna ‘palsu’. Kata ini digunakan untuk mendeskripsikan seseorang atau sesuatu yang menunjukkan karakter palsu, atau terlihat palsu.

Kata ini juga bisa digunakan untuk mendeskripsikan sesuatu yang sudah jelas-jelas palsu tanpa perlu diragukan lagi. Fakey berasal dari bahasa informal yang kemudian dipatenkan dan dimasukkan sebagai salah satu kata baru kamus Oxford.

Lightsabre

Bagi kamu yang suka menonton film Star Wars, kosakata ini mungkin sudah tidak asing lagi. Ya, lightsabre, senjata yang digunakan oleh Jedi, sekarang termasuk salah satu kosakata yang dipatenkan ke dalam bahasa Inggris oleh Oxford.Dalam kamus Oxford, lightsabre dideskripsikan sebagai senjata yang menyerupai pedang, namun memiliki cahaya yang dapat menghancurkan atau melukai musuh, sebagai pengganti ujung atau mata pisau.

Omnishambolic

Mungkin kamu tidak terlalu akrab dengan istilah ini sebelumnya. Namun, kata yang baru dimasukkan ke dalam kamus Oxford ini sangat erat kaitannya dengan politik. Mungkin, kata ini menjadi kosakata bahasa Inggris yang jarang digunakan.

Omnishambolic adalah kata sifat untuk mendeskripsikan seseorang yang cenderung suka melakukan kesalahan, salah perhitungan terhadap suatu kondisi dan situasi yang dihadapi. Orang yang dideskripsikan dengan kata ini dianggap benar-benar orang yang kacau dalam dunia politik.

Sim

Kata baru yang dimasukkan ke dalam kamus bahasa Inggris Oxford lainnya adalah “Sim”. Arti dari kata “Sim” dalam kamus ini adalah program yang terdapat di dalam komputer yang berupa simulasi kegiatan. Simulasi ini bisa berbagai macam kegiatan, misalnya perencanaan kota, atau simulasi menerbangkan pesawat dan lain sebagainya.

Dead-ender

Mungkin kata dead-ender sudah lumayan akrab di telinga kamu. Apalagi dalam percakapan bahasa Inggris informal. Tetapi, kata ini baru saja, lho, dimasukkan ke dalam kamus Oxford.

Kata dead-ender artinya adalah jalan, atau rute yang tidak ada kata atau tanda keluar. Artinya, susah sekali untuk kamu menemukan jalan keluar di dalam perjalanan tersebut. Bisa juga disebut jalan buntu. Dalam kamus bahasa Inggris Oxford, dead-ender termasuk dalam kata benda.

Chillax

Kata chillax bisa saja berasal dari bahasa gaul, mengingat kata ini adalah gabungan dari dua kata bahasa Inggris, yaitu “chill” dan “relax”. Arti kedua kata itu sangat mirip, yang menandakan bahwa “chillax” adalah tenang dan bersantai.

Kata chillax dipatenkan di dalam kamus Oxford untuk merujuk pada suatu kondisi di mana seseorang harus tenang dan santai terhadap berbagai kejadian yang terjadi di dalam hidupnya. Kata ini termasuk ke dalam kata kerja atau verb. Biasanya, kata ini digunakan sebagai kata perintah, untuk meminta orang lain lebih tenang dan santai terhadap situasi.

Nah, enam kata di atas adalah sebagian kecil dari kosakata baru yang dimasukkan ke dalam kamus Oxford. Jika kamu ingin mencari tahu kata lain yang juga dimasukkan ke dalam kamus baru-baru ini, kamu juga bisa mencari tahu di Internet.

Daftar Konsultasi Gratis

6 Kosakata Baru yang Masuk dalam Kamus Bahasa Inggris