Menu

Daftar Sekarang

Beranda

Selamat datang di EF

Daftar program

Lihat semua program

Kantor dan sekolah

Kantor terdekat

Tentang EF

Cerita kami

Karir

Bergabung dengan tim kami
7 Kata Penghubung yang Sering Digunakan dalam Bahasa Inggris
Akademik English dan Persiapan Tes Inggris

7 Kata Penghubung yang Sering Digunakan dalam Bahasa Inggris

2022.02.25

Tidak hanya bahasa Indonesia, bahasa Inggris juga memiliki kata penghubung. Apa yang dimaksud dengan kata penghubung? Sesuai dengan namanya, kata ini berfungsi untuk menghubungkan satu frasa dengan frasa lain atau satu klausa dengan klausa lainnya. Mengingat fungsinya sangat penting untuk membuat sebuah kalimat padu padan, kamu perlu mengetahui berbagai jenis dari kata penghubung. Apa saja? Berikut beberapa contohnya:

And

Salah satu kata penghubung yang paling umum dan sudah banyak diketahui adalah “and”. Kata yang satu ini bermakna, “dan” dalam bahasa Indonesia. Berikut contoh penggunaan kata “and” dalam kalimat:

●        My parents and I went to New York last year to celebrate their wedding anniversary.

●        I bought new furniture for the house; a coffee table, two chairs, and a dining table.

●        My mother taught me how to read and write since I was very little.

But

Kata penghubung berikutnya yang juga banyak digunakan dalam kalimat bahasa Inggris adalah kata “but”. Kata yang satu ini memiliki makna, “tetapi”. Berikut contoh penggunaannya dalam kalimat:

●        My mother won’t come on time, but my father will.

●        It’s not because he smelled bad, but he had a very bad attitude.

●        I wear someone else’s shoes, but I didn’t realize it until I got home.

Or

Nah, kata penghubung yang satu ini juga memiliki padanan kata yang sama persis penggunaannya dalam bahasa Indonesia. Kata “or” memiliki makna, “atau” dan sudah cukup sering digunakan dalam kalimat bahasa Inggris sebagai kata penghubung.

Berikut contoh penggunaan “or” dalam kalimat:

●        I think I want to buy the red or the pink one.

●        She didn’t tell me whether she would come or not.

●        Congratulations! Is it a boy or girl?

Yet

Mungkin tidak semua orang familiar dengan kata “yet”. Nah, kata yang satu ini mungkin tidak memiliki padanan kata yang tepat dalam bahasa Indonesia. Akan tetapi, kata ini dekat maknanya dengan, “Namun”.

Berikut adalah contoh penggunaan kata “yet” dalam kalimat bahasa Inggris:

●        We don’t know yet about what happened today.

●        We haven’t decided yet what action to take.

●        Please don’t go yet! I haven’t ready.

Nor

Nah, kata penghubung ini sebenarnya tidak bisa digunakan sendirian. Pasalnya, kata penghubung ini biasanya digunakan bersamaan dengan kata “neither”. Kata “nor” berfungsi untuk menyatakan “tidak” dan memiliki makna, “maupun”.

Untuk lebih jelasnya, simak contoh penggunaannya dalam kalimat berikut ini.

●        She seemed neither surprised nor worried.

●        Neither I smoke nor I drink alcohol.

●        Neither he was here Monday, nor Tuesday and Wednesday.

Although

Kata penghubung berikutnya memiliki makna, “meskipun” dalam bahasa Indonesia. Agar lebih jelas, simak contoh penggunaannya dalam kalimat bahasa Inggris berikut:

●        Although the rain is downpouring, I don’t feel cold at all.

●        Although my house is small, I feel very comfortable living there.

●        I love the food here, although the price is quite expensive.

So

Kata penghubung yang juga tidak boleh tertinggal adalah “so”. Kata yang satu ini memiliki makna, “jadi”. Berikut contoh penggunaannya dalam kalimat:

●        I didn’t see anyone there, so I decided to leave.

●        The jacket was expensive, so I didn’t buy it.

●        I saw a mysterious person there, so I went home running.

Sebenarnya, masih ada banyak lagi kata penghubung lain dalam bahasa Inggris yang perlu kamu ketahui. Pelajari lebih lanjut untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggrismu, ya!

Daftar Konsultasi Gratis

7 Kata Penghubung yang Sering Digunakan dalam Bahasa Inggris