Dalam kalimat bahasa Inggris, terdapat dua jenis objek, yaitu objek langsung (direct object) dan objek tidak langsung (indirect object). Indirect object adalah objek yang menerima atau memperoleh manfaat dari aksi yang dilakukan oleh subjek dalam sebuah kalimat. Lalu bagaimana cara mengidentifikasi indirect object dalam kalimat bahasa Inggris lainnya? Simak beberapa cara yang bisa kamu coba berikut ini.
Salah satu cara agar kamu bisa mengidentifikasi indirect object dalam kalimat bahasa Inggris adalah dengan memperhatikan object dalam kalimat yang menggunakan kata kerja atau verb transfer. Ya, beberapa kata kerja dalam bahasa Inggris menunjukkan aksi transfer atau melakukan pemberian kepada orang lain.
Ketika kata kerja seperti ini digunakan, biasanya kalimat tersebut akan memiliki dua objek, yaitu direct object dan indirect object. Indirect object adalah penerima manfaat dari aksi yang dilakukan oleh subjek.
Berikut adalah contoh kalimat yang menggambarkan penggunaan indirect object yang diidentifikasi berdasarkan kata kerja yang mengimplikasikan transfer.
● She gave me a present.
Dalam kalimat tersebut, kata kerja gave merupakan verb yang menunjukkan aksi memberi. Sementara, kata “me” adalah indirect object yang menerima manfaat tak langsung dari aksi subject.
● He sent his sister a postcard.
Kata kerja sent menunjukkan aksi mengirimkan. Dalam kalimat ini, “his sister” merupakan indirect object yang menerima manfaat dari aksi yang dilakukan oleh subjek pelakunya.
Cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mengidentifikasi indirect object dalam kalimat bahasa Inggris adalah menggunakan pertanyaan “to whom” atau “for whom”. Pertanyaan tersebut dapat membantu kamu menemukan objek yang menerima manfaat atau aksi yang dilakukan oleh subjek dalam kalimat bahasa Inggris.
Contoh kalimat yang menggambarkan penggunaan pertanyaan “to whom” atau “for whom” sebagai cara mengidentifikasi indirect object:
● He bought his wife flowers. (Dia membeli bunga untuk istrinya).
Pada kalimat tersebut, “his wife” adalah objek tak langsung karena mendapatkan manfaat dari aksi yang dilakukan oleh subjek. Akan tetapi, jika kamu belum berhasil menggunakan cara pertama, kamu bisa mencoba melakukan cara kedua, yaitu dengan menggunakan “for whom” atau “to whom”. Biasanya, jawaban dari pertanyaan itu akan langsung mengarahkan kamu kepada jawaban yang berkaitan dengan “indirect object”.
Indirect object dalam bahasa Inggris sering kali muncul setelah kata depan “to” atau “for”. Kata depan tersebut menunjukkan bahwa objek tersebut adalah indirect object. Agar lebih jelas, simak contoh kalimatnya berikut ini:
● John gave a book to his friend. (John memberikan sebuah buku kepada temannya.)
● She made a cup of tea for her mother. (Dia membuat segelas teh untuk ibunya.)
Pada kedua contoh kalimat tersebut, objek yang mengikuti kata “to” dan “for” adalah indirect object. Keduanya menjadi penerima manfaat dari subjek yang melakukan suatu aksi.
Salah satu cara mengidentifikasi indirect object dalam kalimat adalah dengan memperhatikan urutan katanya. Urutan kata dalam kalimat bahasa Inggris dapat membantu kamu menemukan indirect object dengan mudah.
Dalam kalimat bahasa Inggris, indirect object umumnya muncul setelah kata kerja atau verb dan sebelum direct object atau objek langsung. Cobalah memperhatikan contoh kalimat berikut ini:
● They showed their parents the painting. (Mereka menunjukkan lukisan kepada orang tua mereka.)
Urutan kata dalam kalimat tersebut adalah subjek “they” diikuti dengan kata kerja “showed” kemudian indirect object “their parents” dan objek langsung “the painting”.
Nah, dari keempat cara tersebut, mana yang menurutmu paling mudah?
Kata lain dengan imbuhan “-able” adalah “respectable”. Kata yang satu ini merupakan kata sifat yang berasal dari kata kerja, “respect”. Sebelum diberi imbuhan, kata tersebut memiliki makna, “menghormati”. Namun, setelah diberikan imbuhan “-able” makna kata tersebut berubah menjadi “terhormat”.
Berikut ini adalah contoh kalimat yang menggunakan kata “respectable”:
● She has a respectable job as a doctor and is highly regarded in her field. (Dia memiliki pekerjaan yang terhormat sebagai dokter dan sangat dihormati di bidangnya.)
Kata dengan imbuhan “-able” yang satu ini termasuk ke dalam kata benda. Sebagai noun, “comparable” memiliki arti, “dapat dibandingkan”. Kata yang satu ini berasal dari kata dasar “compare” yang termasuk verb dengan makna, “bandingkan”.
Berikut ini adalah contoh penggunaan kata “comparable” dalam bahasa Inggris:
● The prices of the two products are comparable, but the features are different. (Harga dari kedua produk ini dapat dibandingkan, tetapi fitur-fitur yang dimiliki berbeda.)
Itulah beberapa contoh kosakata bahasa Inggris yang memiliki imbuhan “-able” dengan makna yang berbeda-beda. Pelajari kata-kata lainnya untuk meningkatkan pengetahuanmu dalam bahasa Inggris.