Menu

Daftar Sekarang

Beranda

Selamat datang di EF

Daftar program

Lihat semua program

Kantor dan sekolah

Kantor terdekat

Tentang EF

Cerita kami

Karir

Bergabung dengan tim kami
5 Kelebihan Mengikuti Kursus Bahasa Inggris
Gaya Hidup

5 Kelebihan Mengikuti Kursus Bahasa Inggris

2020.10.20

Bahasa Inggris bisa dipelajari di mana saja dan kapan saja. Bahkan, jika kamu memiliki keinginan yang kuat, kamu bisa mempelajarinya secara mandiri di rumah. Apalagi, sudah banyak materi belajar yang bisa kamu dapatkan di Internet. Namun, ada beberapa kelebihan dari mengikuti kursus bahasa Inggris yang mungkin tidak bisa kamu dapatkan jika belajar sendiri, di antaranya:

Proses belajar menjadi lebih cepat

Ya, salah satu manfaat yang paling terasa adalah waktu yang lebih singkat untuk belajar. Waktu yang dimaksud tidak terpaku dari durasi belajar, tapi rentang waktu yang kamu gunakan untuk mempelajari bahasa Inggris. Hal ini dikarenakan saat mengikuti kursus, proses belajarmu akan dipantau oleh seorang guru atau mentor. Dengan begitu, progres dari belajar juga lebih baik karena ada yang bisa membantumu saat kesulitan mempelajari suatu materi.

Mendapat feedback dari pengajar

Saat belajar sendiri, kamu mungkin tidak akan terlalu peka terhadap kesalahan yang kamu lakukan. Bahkan, bisa jadi kamu terus mengulang kesalahan yang sama sepanjang proses belajar. Hal ini tentu berbeda jika kamu mengikuti kursus bahasa Inggris. Adanya pengajar saat menjalani kursus bahasa Inggris tidak hanya menyampaikan materi saja, tapi juga memberikan feedback atas progres belajar dari masing-masing peserta kursus. Jika ada kesalahan, pengajar dapat langsung mengoreksinya, sehingga kamu pun juga bisa segera memperbaikinya. Dengan begitu, progres belajar menjadi lebih lancar.

Mendapatkan materi yang tidak ada di Internet

Di Internet mungkin bertebaran materi untuk belajar bahasa Inggris secara mandiri. Namun, saat mengikuti kursus bahasa Inggris, kamu akan mendapatkan materi khusus atau eksklusif yang tidak akan kamu temukan di tempat lain. Biasanya, materi yang kamu dapatkan cukup lengkap, mulai dari contoh-contoh soal latihan, tips dan trik agar cepat menguasai bahasa Inggris, dan masih banyak lagi. Belum lagi, materi yang kamu dapatkan juga akan dibahas secara mendalam oleh pengajar di tempat kursus. Jadi, kamu tidak hanya sekedar membaca materi secara mandiri, tapi juga bisa memahami isinya dengan baik.

Meningkatkan fokus belajar

Belajar bahasa Inggris secara mandiri mungkin membutuhkan kedisiplinan dan fokus yang tinggi. Pasalnya, jika bukan diri sendiri yang memiliki inisiatif untuk belajar, mungkin kamu akan bermalas-malasan dan progres belajar jadi terhambat. Oleh karenanya, kursus bahasa Inggris sangat cocok bagi kamu yang mungkin masih belum memiliki kemampuan untuk fokus dan disiplin terhadap diri sendiri. Adanya jadwal kursus yang rutin setiap minggu awalnya membuat kamu jadi mau tak mau belajar. Namun, lama-kelamaan hal itu tentu akan memberikan manfaat agar kamu bisa lebih cepat menguasai bahasa global yang satu ini.

Belajar dengan ahlinya

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, saat belajar sendiri, kamu mungkin tidak bisa mengetahui letak kesalahan, atau tidak bisa menjawab ketidaktahuan kamu akan suatu materi. Namun, saat mengikuti kursus bahasa Inggris, kamu akan belajar bersama native speaker atau langsung dengan ahlinya.

Itu tandanya, kamu akan belajar dari ahli atau sumber terbaik. Saat kamu tidak mengetahui suatu materi, kamu bisa langsung bertanya kepadanya. Saat kamu melakukan kesalahan, ia bisa langsung membantu kamu memperbaiki kesalahan tersebut.

Selain itu, belajar dengan native speaker juga tidak hanya fokus pada bahasa Inggris itu sendiri tapi juga dengan konteks budaya, waktu yang tepat untuk menggunakan bahasa tersebut, serta variasi bahasa yang mungkin hanya diketahui oleh native speaker itu sendiri.

Jadi, bagaimana, sudah tertarik untuk mengikuti kursus bahasa Inggris?

Daftar Konsultasi Gratis

5 Kelebihan Mengikuti Kursus Bahasa Inggris