Menu
apa itu modifier more
Education Advice

Jurus Ampuh Biar Hafalan Makin Jago dengan Metode Blurting!

tom thunder
Author
Tom Thunder
2024.03.18

EFriends, pernah nggak sih merasa sudah belajar berjam-jam tapi saat ujian tiba-tiba lupa semua? Nah, kalau kamu mengalami hal itu, mungkin kamu perlu coba jurus ampuh yang satu ini yaitu metode blurting atau blurting method.

Dapatkan Promo Harga Kursus Terbaik!*

Isi formulir di bawah ini untuk mendapatkan harga Kursus Terbaik bersama EF. Yuk, ikutan sekarang!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

Blurting method adalah teknik belajar yang membantu kamu memindahkan informasi dari memori jangka pendek ke memori jangka panjang. Sederhananya, teknik ini membantu kamu agar lebih mudah mengingat apa yang telah dipelajari. Penasaran gimana caranya?

cara melakukan blurting method

Kenapa Blurting Efektif?

Metode blurting efektif karena mendorong otak kamu supaya bekerja lebih keras untuk mengingat sesuatu. Nah, proses mengeluarkan informasi secara aktif ini yang membuat memori kamu jadi kuat dan mengingat materi pelajaran lebih lama. Selain itu, metode blurting juga membantu kamu mengenali bagian mana dari materi yang belum kamu kuasai.

Manfaat Metode Blurting

Metode blurting memiliki beberapa manfaat, diantaranya:

  • Meningkatkan daya ingat: Proses mengingat dan menuliskan informasi secara aktif membantu memperkuat memori dan membuat kamu lebih mudah mengingat materi.

  • Mengidentifikasi kelemahan belajar: Dengan melihat mana yang masih kurang atau salah saat revisi, kamu bisa mengetahui bagian mana yang perlu dipelajari lebih lanjut.

  • Meningkatkan fokus dan konsentrasi: Teknik ini melatih kamu untuk fokus pada materi dan meminimalisir distraksi.

Supaya kamu nggak bingung bagaimana melakukan metode blurting ini, yuk cek caranya di bawah ini!

Membaca materi yang ingin dikuasai

Pilihlah satu bagian kecil dari materi pelajaran yang ingin dipelajari. Bacalah dengan seksama selama beberapa menit hingga EFriends merasa memahaminya.

Lakukan blurting!

Tutup buku atau catatan EFriends. Di selembar kertas kosong, tuliskan semua informasi yang EFriends ingat tentang materi yang baru saja dibaca. Jangan khawatir tentang tata bahasa atau urutan, fokuslah pada mengeluarkan semua informasi yang teringat.

Cek kembali dan revisi

Buka kembali buku atau catatan EFriends dan bandingkan dengan apa yang telah ditulis. Lihatlah informasi yang terlewatkan atau salah. Gunakan pena berwarna berbeda untuk menandai dan menambahkan informasi yang terlupakan.

Agar kamu mudah melakukan metode blurting, cobalah untuk membagi materi belajar menjadi bagian-bagian kecil untuk mempermudah proses blurting. Kemudian, lakukan teknik blurting secara berkala untuk memperkuat ingatan. Cara belajar menggunakan metode blurting akan lebih efektif jika digabungkan dengan teknik belajar lain untuk melengkapi, seperti menggunakan flashcards atau latihan soal.

Metode blurting adalah teknik belajar yang mudah dan efektif untuk meningkatkan daya ingat dan pemahaman terhadap materi pelajaran. Teknik ini dapat diterapkan oleh semua orang, baik pelajar, mahasiswa, maupun profesional. Jadi, tunggu apa lagi? Coba terapkan metode blurting dan rasakan manfaatnya!

Jika EFriends butuh bantuan dalam pelajaran bahasa Inggris, kamu bisa lho mencoba kelas demo gratis EF dengan mengisi nomor telepon pada laman ini. Ada berbagai metode belajar yang seru yang bikin kamu ketagihan belajar bahasa Inggris. Buruan daftar. kesempatan terbatas!

Sampai ketemu di kelas ya!