Menu
hewan peliharaan
News and Lifestyle

Hewan Peliharaan Lucu yang Bisa Kamu Rawat di Rumah

tom thunder
Author
Tom Thunder
2024.04.02

Punya hewan peliharaan di rumah memang sangat menyenangkan buat si kecil. Mereka jadi ada teman bermain sehingga rumah tidak terasa sepi. Siapa EFpaents yang sedang memikirkan untuk punya hewan peliharaan? Tidak semua hewan ramah anak dan aman untuk dipelihara orang awam ya. Ada beberapa hewan yang mudah dipelihara, ada juga yang tidak. Tom mau bagikan beberapa hewan yang mudah kamu pelihara di rumah.

Dapatkan Promo Harga Kursus Terbaik!*

Isi formulir di bawah ini untuk mendapatkan harga Kursus Terbaik bersama EF. Yuk, ikutan sekarang!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

Manfaat Memelihara Hewan

Bukan cuma sebagai teman bermain anak-anak, memelihara hewan punya manfaat lain, diantaranya:

1. Mengajarkan tanggung jawab

Punya hewan peliharaan artinya mengajarkan anak bertanggung jawab untuk mengurusnya. Mulai dari memberi makan dan minum, memandikan, membersihkan kotoran dan kendang, serta merawatnya saat sakit. Hal ini harus dilakukan kalau tidak mau rumah jadi kotor dan hewan peliharaanmu mati.

2. Mendorong gaya hidup sehat

Terutama jika kamu memelihara hewan yang aktif seperti anjing. Kamu dan anak harus rajin mengajaknya berjalan-jalan ke luar rumah untuk menyalurkan energinya dan agar tidak stress. Dengan rutin mengajak hewan peliharaanmu jalan-jalan dan bermain, kamu otomatis juga jadi lebih banyak bergerak.

3. Membuat anak tidak merasa kesepian

Punya hewan peliharaan artinya anak-anak selalu punya teman bermain, bahkan ketika kamu atau saudaranya sibuk sehingga tidak bisa mengajak bermain. Selalu tahu punya teman bermain tidak akan membuat anak merasa kesepian. Tapi, tetap beri waktu untuk bermain bersama anak ya.

4. Mengajarkan siklus hidup

Punya hewan peliharaan bisa mengajarkan anak-anak tentang siklus hidup. Mulai dari hewan yang dipelihara sejak kecil lalu tumbuh dewasa, kemudian melahirkan anak, dan sampai akhirnya mati.

anjing peliharaan

Hewan yang Mudah Dipelihara di Rumah

Tidak semua hewan punya perawatan yang mudah dan aman untuk anak. Nah, ini beberapa hewan peliharaan yang bisa kamu pertimbangkan untuk dipelihara karena mereka ramah dan relatif mudah dirawat di rumah.

Kucing

Kucing adalah hewan yang sangat umum dipelihara karena selain perawatannya relatif mudah, kucing adalah salah satu hewan yang ramah dengan anak-anak.

Anjing

Anjiing adalah sahabat setia yang selalu siap main dan berlari-larian bersama tuannya. Beberapa jenis anjing terkenal karena penurut dan ramah dengan anak-anak seperti Golden Retriever dan Beagle bisa jadi pertimbangan saat igin memelihara anjing.

Kura-kura

Suka hewan yang tenang dan berumur panjang? Kura-kura bisa jadi peliharaanmu berikutnya. Mereka tidak memerlukan perhatian intensif seperti hewan-hewan lainnya, namun tetap memberikan keceriaan dengan gerakan lambat dan cangkang yang unik. Kura-kura juga bisa menjadi pengenalan awal bagi anak-anak terhadap dunia reptil.

Ikan hias

Meskipun tidak bisa dipeluk dan diajak bermain ke luar, ikan hias indah dipandang. Menonton mereka berenang bisa memberi efek menenangkan dan membuat betah memperhatikannya berlama-lama.

Hamster/Sugar glider

Buat anak-anak, hamster dan sugar glider terlihat menggemaskan karena ukurannya yang mungil. Meskipun memeliharanya perlu perhatian lebih, tapi keunikan dan kelucuan sugar glider bisa membuat anak-anak terpikat. Pastikan untuk memahami kebutuhan mereka dengan baik sebelum memutuskan untuk memeliharanya ya.

Burung beo

Kalau hewan cerdas yang satu ini tidak cuma anak-anak yang akan suka, orang dewasa juga akan senang dengan keberadaannya. Apalagi jika kamu rajin melatihnya untuk mengucapkan kata-kata tertentu, pasti semua orang yang ada di rumah jadi ceria. Dengan perawatan yang tepat, burung beo dapat hidup dalam lingkungan keluarga dan memberikan hiburan yang tak terduga.

kucing oren

Perhatikan Ini Sebelum Memelihara Hewan

Memelihara hewan tidak semudah memilih lalu mengadopsi. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan matang-matang, seperti:

Luas ruangan

Ini adalah elemen yang penting karena kamu harus meletakkan kendang atau membuat aquarium. Selain itu, untuk hewan yang aktif seperti anjing dan kucing, mereka harus punya ruangan yang membuat mereka bergerak dengan leluasa.

Mengatur jadwal

Jadwal untuk melatih, mengajak jalan-jalan, memandikan, vaksin, dan hal-hal lainnya. Meskipun anak-anak diberi tanggung jawab untuk merawat mereka, sebagai orang tua tetap perlu ikut turun tangan ya EFparents.

Mengatur budget

Punya hewan peliharaan, artinya kamu akan punya sumber pengeluaran baru. Pertimbangkan biaya perawatan hewan yang ingin kamu pelihara dan sesuaikan dengan budget yang kamu miliki ya EFparents.

Mempersiapkan masa transisi

Rumah yang awalnya tidak ada hewan, kemudian hadir peliharaan. Perlu masa transisi bagi anggota keluarga dan hewan untuk bisa hidup berdampingan. Kamu harus mempersiapkan berisiknya hewan peliharaan, atau tiba-tiba mereka membuang kotoran sembarangan saat masa adaptasi.

EFparents, selalu beri pengertian pada si kecil bahwa hewan yang dipelihara juga makhluk hidup. Jadi, mereka harus merawatnya dengan baik, termasuk memberi makan dan minum, serta memastikan kesehatanya. Jangan sampai anak-anak suka kehadiranya, tapi lalai merawatnya.

Apakah kamu tahu kalau ada hal lain yang tidak kalah menyenangkan dari bermain bersama hewan peliharaan?

Belajar bahasa Inggris di EF juga tidak kalah menyenangkan untuk anak-anak, lho. Apalagi di musim liburan seperti sekarang, EF punya program Holiday Academy yang akan membuat liburan semakin berkesan.

Bertemu teman-teman baru dan bermain sambil belajar membuat suasana kelas lebih ceria. Mau si kecil jadi bagian dari keseruan EFstudents? Yuk daftar kelas Holiday Academy sekarang!