Menu
EF English First
Education Advice

Materi Bahasa Inggris Sekolah Dasar

2020.05.06

Materi bahasa Inggris sekolah dasar haruslah mencakup semua aspek skill bahasa Inggris, mulai dari reading, speaking, listening, dan writing. Hal ini bertujuan agar para siswa sekolah dasar mampu meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka secara keseluruhan.

Namun semua materi yang disampaikan sebaiknya merupakan materi 🔖 belajar bahasa inggris dasar yang memang dibuat khusus untuk siswa SD.

Secara umum materi bahasa Inggris untuk sekolah dasar mungkin sangat mudah dibuat, namun dalam penyampaiannya, justru materi bahasa Inggris sekolah dasar adalah yang paling sulit diimplementasikan. Oleh karena itu para pengajar bahasa Inggris tak hanya dituntut untuk pitar dalam menyusun materi, tapi juga harus jenius dalam menyampaikan materi kepada anak-anak.

Materi bahasa Inggris sekolah dasar yang sudah berjalan saat ini memang memang fokus penekanannya kepada penguasaan vocabulary. Hal ini tentunya tidaklah sama sekali salah, akan tetapi ada hal yang perlu digaris bawahi dalam mengajar Bahasa Inggris di sekolah dasar, yaitu pendekatan pengajaran yang komunikatif.

Dengan cara membiasakan penyampaian materi dengan menggunakan bahasa Inggris dalam setiap kesempatan, meskipun kata-kata tersebut sulit disampaikan secara verbal, tapi Anda bisa menggunakan metode visual ataupun gerak tubuh. Karena penyampaian materi bahasa Inggris yang komunikatif akan mendorong anak untuk menggunakan Bahasa Inggris secara nyata di dalamkelas. Hal ini tentunya akan memberikan pengalaman dan pembelajaran bahasa Inggris, yang memang tujuan utamanya kita dapat menerapkannya untuk tujuan komunikasi.

Cobalah ajak para siswa untuk menuliskan kata favoritnya dalam bahasa Inggris berikut dengan artinya di papan tulis. Kemudian, ajaklah mereka untuk membaca dan menuturkannnya satu persatu sampai benar. Karena kebanyakan anak-anak masih sulit untuk mencerna dan melaflkan tulisan bahasa Inggris.