Tes Penempatan Bahasa Inggris SD
Sebelum memulai pelajaran bahasa Inggris dengan EF, setiap anak akan memiliki kesempatan untuk mengikuti Tes Penempatan bahasa Inggris gratis/ Free Placement Test dengan guru profesional kami. Tes ini dirancang khusus oleh pusat penelitian global kami yang berdasarkan pada kemampuan belajar bahasa anak-anak Indonesia, dan bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan pemahaman bahasa Inggris secara keseluruhan.
Menyediakan tes tatap muka oleh pelatih bersertifikat
Jenis tes didasari oleh ujian standar nasional
Para ahli menyediakan analisa satu per satu tentang kemampuan bahasa Inggris
Memahami kemampuan bahasa Inggris anak Anda. Mendapatkan estimasi kemampuan bahasa Inggris anak Anda dalam tes internasional seperti TOEFL dan IELTS. Komunikasi tatap muka dengan pelatih bersertifikasi kami. Analisis mendalam tentang 3 kekuatan dan kelemahan dalam kemampuan belajar bahasa Inggris anak Anda. Pelatihan profesional untuk memenuhi kebutuhan khusus masing-masing siswa dengan bantuan program pembelajaran bahasa Inggris kami.
Pengajar profesional kami berkualifikasi tinggi dan memegang sertifikat Teaching English as a Foreign Language (TEFL). Mereka juga menerima pengembangan profesional berkelanjutan dari EF, yang mencakup sertifikasi tambahan seperti Teaching Knowledge Test (TKT). Pengajar kami dapat secara akurat menilai tingkat kemampuan bahasa Inggris anak yang sebenarnya berdasarkan level kemampuan bahasa Inggris anak dan kepribadiannya.
Tes Penempatan bahasa Inggris 1-on-1 kami terdiri dari tes lisan 15 menit untuk pelajar muda (6-9 tahun) dan tes lisan plus tes tertulis online untuk pra-remaja dan remaja (10-13 tahun), membutuhkan waktu sekitar 60 menit.
Dengan menggunakan iPad di center, daftarkan informasi anak dalam bahasa Inggris, dilanjutkan dengan tes online. Jenis tes ini serupa dengan ujian nasional dan berfokus pada pengujian 4 kemampuan bahasa Inggris siswa:
Kosakata
Tata Bahasa
Menulis
Membaca
Mendengarkan
Metode pelatih profesional kami disesuaikan dengan CEFR (metode pangajaran Eropa bahasa inggris ) sebagai standar dari pengujian anak. Anak-anak akan menjalani sesi tanya jawab dengan menggunakan struktur kalimat sederhana untuk tahap awal. Tingkat kesulitan tes akan meningkat sesuai dengan kemampuan anak di setiap tingkatnya. Hal ini akan membantu menentukan tingkat kemampuan bahasa Inggris lisan anak Anda.